Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memasukan Biss Key Pada Receiver Venus Meteor HD

Receiver Venus mengeluarkan receiver versi receiver Venus Meteor HD dan receiver ini begitu laris dikalangan masyarakat pengguna siaran tv satellite. Dan menurut para teknisi parabola kini receiver Venus Meteor HD ini bagus sekali karena sofware nya hampir sama dengan merk skybox dan sudah support segala bentuk kode-kode seperti biss key, powervu, tanberg dan lain-lain.

Bagi kalian yang belum tau cara memasukan biss key pada receiver ini, kali ini saya akan membagikan caranya. Silahkan cek caranya dibawah ini.

Cara Memasukan Biss Key Pada Receiver Venus Meteor HD.
  1. Pilih channel yang diacak biss key.
  2. Buka menu Key Edit, bisa dengan kode rahasia 3327 saat di display channel, atau pakai tombol OK kemudian tekan tombol 0 di remote. Kemudian pilih menu Biss.
  3. Bisa juga langsung membuka daftar biss key dengan ketik 1234 di display channel, Jika ada pesan Nomor Salah tekan OK saja.
  4. Kita sudah di bawa ke Daftar Biss Key, perhatikan menu di bawah. Ada 3 menu dengan warna, tinggal pilih. Kali ini kita menambahkan biss key ke Venus Meteor HD.
  5. Tekan tombol hijau di remote untuk isi biss key.
  6. Dengan cara ini maka beberapa input sudah otomatis terisi, karena kita sebelumnya sudah memilih channel diacak biss yang ingin dibuka, namun kalau sebelumnya tidak memilih channel tersebut, akan otomatis diisi oleh channel terpilih dan menambah pekerjaan harus ngetik beberapa input seperti Freq, Servid.
  7. Yang sangat perlu diperhatikan adalah ServID, jika memang dalam 1 transponder sama key nya maka isi saja dengan 1FFF namun kalau beda ya diisi sesuai SID nya.
  8. Karena Freq dan ServId sudah terisi maka langsung menuju KeyData, isikan CW atau biss key 16 digit. Tekan OK di remote.
  9. Akan tampil jendela untuk input biss key, hapus semua teks dengan tombol merah, kemudian masukkan biss key dengan benar.
  10. Jika dirasa sudah benar, tekan tombol kuning di remote untuk menyimpan ke KeyData.
  11. Maka KeyData terisi, dan waktunya untuk menyimpan biss key tersebut, tekan tombol Menu atau Exit.
  12. Akan ada konfirmasi Yakin untuk menyimpan? Pilih Ya dan tekan OK di remote.
  13. Maka Biss key akan bertambah di urutan terakhir daftar biss key Venus Meteor HD.
  14. Tinggal tekan tombol Exit, dan jika channel terbuka maka biss key sudah benar, kalau belum terbuka, cek lagi key mungkin ada yang salah atau anda memasukan dobel SID dan Freq sama dengankey berbeda.

1 komentar untuk "Cara Memasukan Biss Key Pada Receiver Venus Meteor HD"