Cara Mengembalikan Channel Metro TV Mpeg2 SD Yang Hilang Satelit Palapa D
Beberapa waktu lalu Metro TV Mpeg2 hilang dikarena kan Metro TV upgrade ke Mpeg4 HD, yang dimana untuk menonton Metro TV HD harus menggunakan receiver yang sudah support HD. Hal itu membuat para pengguna receiver Mpeg2 tidak bisa menonton Metro TV HD.
Kabar bahagianya, kini channel Metro TV Mpeg2 sudah bisa diakses kembali yang dimana bagi receiver Mpeg2 kini sudah bisa menikmati channel Metro TV lagi. Bagi yang receivernya channel Metro TV nya hilang, dapat melakukan hal berikut supaya channel Metro TV Mpeg2 nya ada kembali.
Cara Mengembalikan Channel Metro TV Mpeg2 SD Satelit Palapa D.
Cara Mengembalikan Channel Metro TV Mpeg2 SD Satelit Palapa D.
- Hidupkan receiver parabola
- Pastikan receiver berada pada satelit Palapa D
- Masuk menu kemudian masuk bagian instalasi.
- Masuk bagian daftar transponder dan pastikan berapa pada satelit Palapa D
- Masukan transponder 3880 H 29900 pada bagian daftar transponder
- Jika sudah dimasukan silahkan lakukan scan pada frekuensi tersebut
- Tunggu channel muncul, jika sudah silahkan simpan
- Kemudian cari channel Metro TV SD
- Jika ada dan gambar muncul kembali, berarti kamu sudah sukses mengembalikan Metro TV Mpeg2 SD yang hilang.
Itulah cara mengembalikan Metro TV Mpeg2 SD yang hilang, semoga berhasil.
Posting Komentar untuk "Cara Mengembalikan Channel Metro TV Mpeg2 SD Yang Hilang Satelit Palapa D"